Grease trap adalah alat penjebak minyak/lemak yang ada di air cucian perabotan masak/ makan yang berasal dari “sink” , sebelum air tersebut masuk ke saluran pembuangan atau ke STP. Kalau air berminyak/ berlemak masuk ke saluran pembuangan/ plumbing atau alat STP, akan dapat menyebabkan penyumbatan di pipa saluran, maupun di peralatan STP.
Prinsip kerja grease trap adalah menahan minyak/lemak yang mengambang di permukaan air, karena berat jenis minyak yang lebih kecil/ lebih ringan dari air.
Grease trap Biotop terbuat dari bahan fiber glass, sehingga anti korosi dan di lengkapi dengan basket saringan/strainer, untuk menyaring sisa makanan/ sisa masakan/ benda padat yang dapat menyebabkan tersumbatnya saluran air pembuangan/ plumbing.
Grease trap Biotop diproduksi dan dijual dengan berbagai ukuran, menyesuaikan kapasitas air cuci di dapur, baik untuk “sink” restoran, Villa, Hotel, RS maupun rumah pribadi.
Perawatan Grease trap adalah dengan cara mengambil secara rutin sampah padatan yang terjebak di basket saringan/strainer, dan secara rutin mengambil minyak yang mengambang di permukaan air yang terjebak di antara sekat-sekat Grease trap tersebut.